Minggu, 23 Oktober 2011

Nasir Diminta Maju Jadi Calon Bupati Majalengka

Leuwimunding Majalengka - Ada hal menarik dalam pelaksanaan reses Wakil Ketua DPRD Majalengka, Nasir, S.Ag di halaman pondok pesantren An-Nawawi Leuwimunding, Sabtu siang (22/10/11). Di tengah-tengah sessi dialog jaring aspirasi itu, tiba-tiba sekitar 9 orang peserta reses maju ke depan menyampaikan permintaan agar Nasir bersedia maju menjadi calon Bupati Majalengka pada pemilihan umum kepala daerah (Pemilukada) tahun 2013 mendatang.

"Atas nama masyarakat Leuwimunding, kami meminta kesediaan bapak untuk maju menjadi Bupati Majalengka pada pemilukada 2013 yang akan datang. Sudah saatnya PKB memimpin Majalengka", ucap juru bicara, H. Rofikin, SH disambut tepuk tangan hadirin.

Dikatakannya, Majalengka ke depan membutuhkan pigur pemimpin yang mampu menjaga keseimbangan pembangunan fisik dan mental spiritual, jasmani dan rohani, jujur, sederhana, berpolitik santun tidak arogan, dan mengayomi semua golongan. "Syarat-syarat itu semuanya sudah ada pada diri Bapak. Kami siap lahir dan batin, tenaga, pikiran dan materi untuk mendukung Bapak menjadi Bupati Majalengka", tegasnya.
"Kami sangat tidak setuju, jika Bapak berpasangan dengan orang yang borangan (penakut, red), yang  sama  gambar baligho Bapak saja dia sudah ketakutan", pungkasnya disambut gelak ketawa hadirin.
Menjawab permintaan itu, Nasir hanya tersenyum. Menurutnya, persoalan pemilkada 2013 membutuhkan kajian yang konferehensif di tubuh partai. Dirinya sebagai Ketua DPC PKB Majalengka saat ini telah menugaskan lembaga khusus, yakni Desk Pemilukada untuk melakukan kajian tersebut. Namun Nasir juga mengucapkan terimakasih dan mengapresiasi aspirasi warga Kecamatan leuwimunding ini.
"Secara pribadi saya mengucapkan terimakasih atas dukungan ini. Sebagai kader saya selalu siap ditugaskan  di manapun. Aspirasi ini tentunya akan menjadi masukan yang berharga bagi Desk Pemilukada yang telah dibentuk DPC PKB Majalengka", katanya.
Ketua DPAC PKB Kecamatan leuwimunding, Diding Rosyidin, S.Sos, saat dimintai komentarnya usai acara reses mengaku terharu dan bersyukur kader-kader PKB di wilayahnya masih militan dan bersemangat, walaupun beberapa waktu yang lalu diterpa badai issu negatif terhadap Ketua Umum DPP PKB A. Muhaiminn Iskandar.
"Alhamdulillah, hari ini saya melihat militansi dan semangat kesetian kader-kader PKB tetap begitu besar, walaupun beberapa waktu yang lalu PKB diterpa issu negatif di tingkat pusat", ujar politisi asal Desa Heuleut Kecamatan Leuwimunding ini.
Ditanya kesiapan PKB Majalengka menghadapi pemilukada 2013, anggota Desk Pemilukada PKB Majalengka ini mengaku optimis PKB akan memenangkan pesta demokrasi lima tahunan itu. Pasalnya kader-kader PKB dan warga nahdhiyyin di Majalengka saat ini sudah merindukan pemimpin Majalengka berasal dari kader NU dan PKB. Selain itu, lembaga Desk Pemilukada saat ini tengah mempersiapkan rencana strategis dan persiapan lainnya guna memenangkan pemilukada mendatang. 
"Berdasarkan pantauan Desk Pemilukada di daerah-daerah, warga NU dan PKB sangat solid jika PKB Majalengka mengajukan calon dari kadernya. Kami optimis, PKB Majalengka dapat memenangkan Pemilukada mendatang", katanya.
Sementara itu, kegiatan reses dihadiri sekitar 130 orang. Tampak hadir anggota dewan syura DPC PKB Majalengka, KH. Zainuddin Dimyati, Sekretaris Drs. Abdul Muin, Wakil Sekretaris Aan Subarhan dan Achmad Cece Ashfiyadi, Rois syuriyah MWC NU Kecamatan leuwimunding K. Maman Fathurrahman dan sejumlah pengurus PKB dan NU lainnya. Dari kalangan pemerintahan, hadir sejumlah kepala desa dan pengurus BPD. Sementara Camat Leuwimunding yang juga diundang dalam kegiatan kunjungan kewilayahan ini tidak nampak hadir hingga acara usai. (AS)